WIN 10 SCHOLARSHIP MM (PPM SCHOOL OF MANAGEMENT)




PPM School of Management telah berdiri selama 43 tahun, sangat berpengalaman di bidang manajemen, dan telah berhasil mencetak para pemimpin-pemimpin perusahaan terkemuka lokal maupun multinasional.
PPM School of Management menyelenggarakan “The Future Leader”, sebuah program pencarian talent untuk menjadi pemimpin masa depan di bidang manajemen & bisnis di Indonesia. Melalui program ini PPM School of Management memberikan beasiswa Prof. Dr. A.M. Kadarmankepada 10 putra-putri daerah yang memiliki bakat, semangat, dan motivasi luar biasa untuk menjadi “The Future Leader”.
Dan tahun ini, PPM School of Management kembali akan menyelenggarakan “The Future Leader” Seri 3, yang akan memberikanbeasiswa penuh kepada sepuluh peserta terbaik untuk mengikuti program MM Wijawiyata Manajemen PPM School of Management danuang saku selama 15 bulan yang bernilai Rp 85 juta.
Melalui program ini, PPM School of Management berharap agar lebih banyak anak-anak Indonesia yang dapat menikmati pendidikan yang lebih baik, sehingga PPM School of Management dapat berkontribusi dalam meningkatkan pendidikan, membangun dan memajukan bangsa.



Persyaratan Peserta:
  1. Telah menyelesaikan S1.
  2. IPK minimal 3,00 dari skala 4,00.
  3. Usia maksimal 25 tahun pada tanggal 28 November 2010.
  4. Status tidak menikah.
  5. Memenuhi persyaratan administrasi:
  • Melengkapi formulir data calon peserta (download di sini)
  • Menyertakan dokumen-dokumen yang diperlukan sebagai data pendukung
    1. Fotokopi ijasah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir
      • Dari PT NEGERI / SWASTA : oleh PT terkait
      • Dari PT di luar negeri : oleh DIKTI
    2. atau surat keterangan lulus dan transkrip nilai terakhir bagi yang belum diwisuda.
    3. fotokopi dokumen-dokumen penunjukkan sebagai pengurus atau anggota dari suatu organisasi atau kepanitiaan,
    4. fotokopi dokumen-dokumen penghargaan atas prestasi tertentu,
    5. dokumen hasil test bahasa Inggris TOEFL 500 (450 untuk computer based) / IELTS 6 (Preparation TOEFL diperbolehkan)
    6. fotokopi tagihan listrik / telepon / PAM
    7. fotokopi KTP
    8. fotokopi Kartu Keluarga
    9. foto seluruh badan ukuran postcard
  • Menyertakan surat rekomendasi dari Pimpinan Perguruan Tinggi atau Dosen Pembimbing dengan menggunakan format yang sudah ditentukan (download di sini).
  • Menyertakan surat pernyataan kesehatan (download di sini).
  • Menyertakan surat term and condition (download di sini)
  • Menyerahkan karangan ringkas, ketik 1 ½ spasi, dua halaman A4, dengan mengacu pada kelima pertanyaan berikut.
- Pilih satu situasi yang baru terjadi dimana Anda berperan sebagai pemimpin. Gambarkan situasi tersebut secara ringkasan jelas, gambarkan peran kepemimpinan Anda pada situasi tersebut, dan jelaskan bagaimana efektivitas kepemimpinan Anda serta perubahan apa yang terjadi pada masa itu atau setelahnya.
- Gambarkan tiga prestasi sangat penting yang telah Anda capai dalam hidup dan jelaskan mengapa Anda melihat prestasi tersebut sebagai sesuatu yang sangat penting.
- Gambarkan satu kekecewaan atau kegagalan yang pernah Anda alami. Bagaimana Anda menangani situasi tersebut dan apa yang dapat Anda pelajari darinya?
- Apa yang menjadi rencana karir Anda di masa depan dan mengapa demikian?
- Apakah ada informasi lainnya yang menurut Anda akan bermanfaat bagi Panitia PPM “The Future Leader” dalam mengenal dan mempertimbangkan Anda untuk menjadi salah satu peserta PPM “The Future Leader”? Mohon agar mengemukakan hal ini secara ringkas dan jelas.

Proses pendaftaran:
  1. Calon peserta mengirimkan berkas pendaftaran di atas dalam satu amplop ke alamat berikut:
  2. Panitia “The Future Leader” PPM School of Management Jl. Menteng Raya No. 9 Jakarta 10340 Berkas pendaftaran harus sudah diterima panitia paling lambat tanggal 22 Oktober 2010.
  3. Peserta yang lolos seleksi administrasi akan diumumkan di website PPM pada tanggal 6 November 2010, pk 16.00 wib. Peserta akan diminta mendownload surat konfirmasi dan soal kasus untuk penyeleksian ke 30 besar.
  4. Peserta memasukkan jawaban untuk soal kasus kepada panitia “The Future Leader” melalui email beserta surat konfirmasi paling lambat tanggal 8 November 2010, pk 16.00 wib.
  5. 30 finalis akan diumumkan di website PPM tanggal 12 November 2010, pk 16.00 wib.
  6. 30 finalis akan dikirimkan surat panggilan untuk mengikuti program ”The Future Leader”.
  7. “The Future Leader” akan diselenggarakan tanggal 29 November - 3 Desember 2010.
Informasi : 
Email : asr@ppm-manajemen.ac.idmm-ppm@stm.ppm-manajemen.ac.id
telp : 021-2302025; 2300313 ext. 1104
Business Blogs Business Top Blogs Business Blogs - Blog Rankings TopOfBlogs